Inilah Faktor Penyebab berat badan bertambah Pada Saat Puasa

Penulis: La Lumiere Aesthetics

Pada saat menjalankan ibadah puasa, banyak orang berharap bahwa dengan berpuasa bisa membuat berat badan menjadi turun , mengingat harus menahan makan dan minum selama kurang lebih 12 jam. Namun pada kenyataannya banyak orang yang mendapati berat badan semakin naik sehingga membuat tubuh menjadi gendut, hal tersebut disebabkan salah satunya oleh makan berlebihan pada saat berbuka, dan tak jarang makanan yang di konsumsi pada saat berbuka tersebut mengandung lemak, gula, dan kalori yang sangat tinggi salah satunya adalah mengkonsumsi gorengan ketika berbuka , sehingga gorengan sendiri termasuk makanan yang membuat gemuk .

Metabolisme tubuh akan melambat pada saat berpuasa dikarenakan asupan kalori yang masuk kedalam tubuh menurun secara drastis yang akan mengakibatkan pembakaran lemak menjadi melambat sehingga puasa menjadi salah satu faktor menurunkan metabolisme .

Alih alih ingin menurunkan berat badan, namun hasil yang di dapati berat badan naik drastis, berikut adalah pemicu yang menyebabkan berat badan naik pada saat melakukan ibadah puasa

Baca Juga : Kenali efeksamping dari sedot lemak


1. Makan Tanpa Henti
Ketika berbuka puasa, banyak orang yang menjadi kalap dan makan terus menerus hingga sebelum sahur. Kebiasaan ini dapat meninmbulkan rasa Lelah karena terlalu banyak makan yang menyebabkan tubuh merasakan kekenyangan jika kebiasan ini terus dilakukan maka akan membuat berat badan cepat naik susah turun.

2. Porsi Makan Berlebih
Porsi makan yang berlebih terjadi pada saat berbuka maupun pada saat sahur, hal ini yang akan menyebabkan badan gendut. Mengkonsumsi makanan secara berlebihan tidak hanya membuat badan gemuk. Kebiasan ini sendiri meningkatkan risiko obesitas, diabetes, penyakit jantung, dan banyak gangguan lainnya.

3. Jenis Makanan Yang Di Konsumsi
Pada saat puasa berat badan malah naik, bisa jadi disebabkan oleh Makanan yang di konsumsi pada saat sahur maupun berbuka Contohnya seperti mengkonsumsi makanan yang tinggi akan lemak, kalori serta gula seperti makanan junk food, makanan mengandung santan, gorengan, hingga minuman bersoda

4. Jarang Makasak
banyak restoran yang menyediakan berbagai hidangan yang menggugah selera pada saat Ramadhan, sehingga tak jarang orang membeli makanan diluar untuk berbuka dari pada masak sendiri

mengkonsumsi makanan yang siap santap disamping rasanya enak dan praktis, tidak perlu report repot untuk menyiapkan bahan makanan dan masakan. Meski pun enak, makanan dari restoran terutama cepat saji belum tentu memliki nutrisi yang seimbang banyak dari makanan tersebut mengandung kalori, lemak dan gula yang tinggi, yang dimana mengkonsumsi hal tersebut dapat menyebabkan badan cepat gemuk.

Baca Juga : Cara Mengecilkan Perut Buncit

5. Metabolisme Melambat
Metabolisme saat puasa akan melemah sehingga hal tersebut akan mengurangi tubuh untuk membakar lemak.kondisi ini terjadi di akibatkan oleh berkurang asupan makanan secara drastis, yang dimana akan mengganggu metabolisme tubuh yang berkurang untuk membakar lemak di kulit Frekuensi aktivitas yang menurun pun memiliki dampak yang sama bagi tubuh salah satunya adalah olahraga, pemangkasan waktu olahraga dikarenakan sedang menjalankan puasa akan menurunkan metabolisme tubuh yang disebabkan tubuh kurangnya bergerak.

6. Kurang Tidur
Kurangnya tidur pada saat puasa, disebabkan karena setiap orang yang akan menjalankan puasa di haruskan untuk bangun sebelum imsak untuk menunaikan ibadah sahur. Sebuah riset menerangkan bahwa, durasi tidur yang tidak cukup akan meningkatkan resiko berat badan naik hingga obesitas. Orang yang mengalami kurang tidur, hormon yang terdapat pada tubuh akan terganggu yang akan mengakibatkan rasa lapar, sehingga orang tersebut akan cenderung makan lebih banyak dan beresiko mengalami kenaikan berat badan ini.